BUKITTINGGIPOS.COM, SOLOK –Kapolres Solok AKBP Azhar Nugroho, SH, S.IK, MH meninjau Posko Terpadu Covid-19 Kampuang Tageh Rumah Gadang Sabatang Kayu di Jorong Koto Kubang Nagari Supayang Kecamatan Payung Sekaki, pada Rabu (12/8).
Selain ke lokasi itu, Kapolres AKBP Azhar Nugroho dan rombongan juga meninjau Tempat Pemakaman Umum (TPU) Covid-19 juga di Jorong yang sama di acara Launcing Kampuang Tageh Rumah Gadang Sabatang Kayu Nagari Supayang.
Kemudian Kapolres juga meninjau lokasi Ketahanan Pangan yaitu Sawah dan Ladang Ubi Jalar yang dikelola Kelompok Tani Harapan Generasi di Jorong Tiagan dan Lumbung Pangan yaitu Tempat Penyimpanan PadiĀ yang dikelola Kelompok Tani Aia Ampiang di Jorong Kubang Nan Raok.
Turut hadir di acara Launcing Kampuang Tageh Rumah Gadang Sabatang Kayu itu Bupati Solok diwakili Kasat Pol PP Kabupaten Solok Drs. Efriadi, MM, Dandim 0309/Solok diwakili Perwira Penghubung Kabupaten Solok Kapten Arh Baskir, Kasat Intelkam Polres Solok AKP Drs.Tarmizi,A, MH, Kasat Binmas AKP Bambang Hariono, SE.
Juga hadir Kapolsek Payung Sekaki Iptu Yenpi Sabareni S.IP, Camat Payung Sekaki Drs. Irwan Eeffendi, Danramil 04 Payung Sekaki Lettu Czi Jon Erikson, Kepala Puskesmas Payung Sekaki Yusrizal. S.KM, Wali Nagari Supayang Darmansyah.
Ketua KAN Supayang Syamsunir Dt. Rajo Aceh, Ketua BPN Supayang Abasril Bhabinkamtibmas Nagari Supayang Bripka RONI Handayani Syahril dan Babinsa Nagari Supayang Sertu Yurdi, Ketua Pengurus Kampung Tageh Rumah Gadang Sabatang Kayu Nagari Supayang Zulkadri. S.Pd beserta Anggota, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Pemuda, Bundo Kanduang serta Masyarakat Nagari Supayang lainya.
Kapolres Solok AKBP Azhar Nugroho kemudian meresmikan Taman Belajar Agama ANGKU DAMANG Nagari Supayang di Jorong Tiagan dan memberikan Piagam Penghargaan Kepada Petani yang berinovasi dibidang Pertanian yaitu Khaidir Dt Mangkudun Sati.
Saat bertatap muka dengan Masyarakat Nagari Supayang di Gedung Pertemuan Nagari Supayang di Jorong Kubang Nan Raok , Kapolres AKBP Azhar Nugroho seluruh warga mengajak masyarakat setempat, untuk terus mempunyai kesadaran dalam menjaga kesehatan masing-masing, dengan mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Pusat.
AKBP Azhar Nugroho juga menyebutkan, bahwa ikatan jalinan persaudaraan yang semakin erat dan saling membantu adalah salah satu bentuk kontribusi terbaik dalam menanggulangi wabah Covid-19.
Kampuang Tageh Rumah Gadang Sabatang Kayu Nagari Supayang kata Kapolres AKBP Azhar Nugroho mengemukakan, diharapkan tidak hanya tangguh dalam menghadapi virus Corona saja, akan tetapi juga tangguh dalam hal lain.
“Seperti penanggulangan bencana, menjaga keamanan, maupun permasalahan lainnya ” tukas Kapolres AKBP Azhar Nugroho.
Usai mengikuti serangkaian kegiatan acara di Launcing Kamouang Tageh Rumah Gadang Sabatang Kayu itu, Kapolres AKBP Azhar Nugroho dan rombongan melaksanakan Sholat Dzuhur di Masjid Baiturrahman Jorong Kubang Nan Raok sekitar pukul 12.30 Wib.
Acara kemudian dilanjutkan dengan makan siang bersama Kapolres AKBP Azhar Nugroho dan rombongan bersama Tokoh Agama, Tokoh Adat dan warga masyarakat Nagari Supayang lainya di Kantor Kerapatan Adat Nagari (KAN) Supayang di Jorong Rumah Gadang. (rjt/jon)