PKS Bakal Gelar Muscab V Secara Offline dan Online

BUKITTINGGIPOS.COM – Setelah sukses menghelat Musyawarah Daerah (Musda) V pada pekan keempat Desember 2020 lalu, PKS Kota Bukittinggi segera akan menggelar Musyarawah Cabang (Muscab) V DPC PKS secara serentak dan sekaligus untuk 3 (tiga) Dewan Pengurus Cabang (DPC) yang ada di Kota Bukittinggi, yaitu DPC Mandiangin Koto Selayan, Aur Birugo Tigo Baleh dan Guguk Panjang, pada waktu dekat ini.

Kepastian rencana pelaksanaan Muscab V DPC PKS itu disampaikan Ketua DPD PKS Kota Bukittinggi, Ibnu Asis, kepada awak media kemarin siang di Kantor DPD PKS Tengah Sawah Bukittinggi.

“Insyaallah, berdasarkan hasil musyawarah Dewan Pimpinan Tingkat Daerah (DPTD) PKS Kota Bukittinggi pekan kemarin, kita akan melaksanakan Muscab V serentak untuk 3 (tiga) DPC pada hari Sabtu mendatang (23 Januari-red),” sebut Ibnu Asiz yang juga Anggota DPRD Kota Bukittinggi ini memaparkan.

Sekretaris DPD PKS Kota Bukittinggi, Syafaat, mengatakan bahwa Muscab V DPC PKS sedianya akan dihadiri oleh perwakilan dari DPW PKS Sumbar, pengurus DPTD Bukittinggi dan kader dari (tiga) Kecamatan dan 24 (dua puluh empat) Kelurahan yang ada di Kota Bukittinggi.

“Pada pelaksanaan Muscab V DPC PKS nantinya, kita tidak akan melakukan pemilihan terhadap Ketua-ketua DPC yang baru. Karena sejatinya, kita telah melakukan prosesi pemilihan lebih awal di tingkat DPTD dengan memperhatikan usulan dan masukan kader di seluruh Kecamatan dan Kelurahan. Jadi, DPD PKS Kota Bukittinggi hanya akan mengumumkan dan menetapkan susunan Pengurus Harian yang baru untuk 3 (tiga) DPC itu,” urai Syafaat.

Ditempat terpisah, Rio selaku Ketua Panitia Pelaksana Muscab V DPC PKS menjelaskan bahwa pelaksanaan Muscab V kali ini akan diikuti oleh sekitar 50 orang kader secara langsung (offline) dan selebihnya, kader akan mengikuti secara virtual (online).

Rio berharap bahwa dengan pelaksanaan Muscab V DPC PKS Kota Bukittinggi ini akan dihasilkan estafet kepemimpinan dan struktur secara profesional dan mandiri. Agar ke depan, DPC PKS se-Bukittinggi tersebut bisa berdaya-guna dan bermanfaat bagi kemaslahatan dan kesejahteraan masyarakat di Kota Jam Gadang ini.

Menutup sesi perbincangan yang penuh kekeluargaan itu, Ibnu yang saat ini juga diamanahi sebagai ketua Fraksi PKS DPRD Kota Bukittinggi memohon do’a dan dukungan warga Bukittinggi, semoga Muscab V DPC PKS se-Bukittinggi berjalan sukses dan aman.

“Sehingga ke depan, dengan terbentuknya kepengurusan baru di tingkat Kecamatan tersebut akan menjadikan PKS sebagai partai pelopor dalam pelayanan dan kepedulian terhadap warga Kota,” harap Ibnu Asiz yang dikenal akrab dengan awak media ini. (khatik)

x

Check Also

Soal Gugatan Syarat Usia Capres dan Cawapres, Kapitra Ampera: Ini Cuma Intrik Politik

Terkait judicial review terhadap usia Capres dan Cawapres yang digugat oleh sejumlah partai politik ke MK, hanya dianggap sebagai intrik ...